BURUH TINTA.COM, Jeneponto,- Wakil Bupati H. Paris Yasir SE membuka acara musyawarah perencanaan pembangunan anak (Musrenbang Anak) yang digelar di gedung Sipitangarri, Rabu (31/03/2021).
Kegiatan yang diinisiasi oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) tersebut dilaksanakan untuk menfasilitasi masyarakat dalam memberi ruang kepada anak-anak agar terlibat langsung pada proses perencanaan pembangunan.
Selain itu, untuk mewujudkan kesejahteraan anak dengan menghormati hak-hak dan memberikan jaminan keberpihakan terhadap anak dalam pembangunan.
“Musrenbang anak pada hari ini merupakan momentum untuk mengembang visi dan misi yang penting, strategis serta monumental dalam menjamin hak asasi dan kehormatan anak Indonesia khususnya di Kabupaten Jeneponto,” ucap Wabup Paris Yasir.
Ia menyebut bahwa anak yang dilibatkan pada kegiatan Musrenbang adalah anak-anak pilihan, terbaik dari tiap kecamatan dan berkesempatan mengekspresikan serta mengungkapkan pendapat dalam perencanaan pembangunan.
Paris Yasir berharap agar usulan serta masukan dari musrembang anak tersebut dapat terealisasi dalam bentuk program dan kegiatan yang bersumber dari APBD II, APBD I, APBN juga pada pembiayaan lainnya, sehingga terwujud harapan anak dalam pembangunan.
“Kesepakatan Pemerintah tentang usulan program yang diuraikan dalam Cluster Prioritas pembangunan anak di Kabupaten Jeneponto tahun anggaran 2022 menjadi kebijakan prioritas yang dijabarkan ke dalam program kegiatan untuk dilaksanakan oleh masing-masing perangkat daerah sesuai tugas, fungsi dan kewenangan serta terintegrasi ke dalam kegiatan anak, dengan demikian sasaran pembangunan dapat dicapai lebih optimal,” tutup Paris Yasir.
Hadir dalam acara tersebut Kepala Bappeda, Kadis Pendidikan dan beberapa perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Jeneponto, Ketua Forum Pemberdayaan Perempuan, Kadis DP3A, Korwil Disdikbud, Delegasi anak tingkat kecamatan, para fasilitator relawan forum anak Kabupaten Jeneponto.
Editor: Aswin
Komentar