BURUHTINTA.CO.ID, Jeneponto,- Pertandingan sepak takraw “Mangngunjungi Cup I” yang diselenggarakan oleh KKN Universitas Islam Negeri (UIN) berlangsung meriah di Dusun Kunjung Mange Desa Bungungloe Kecamatan Turatea Kabupaten Jeneponto, Kamis (13/12/2018).
Kejuaraan sepak takraw yang disponsori Partai Perindo bekerjasama mahasiswa KKN UIN Makassar itu menjadi tontonan menarik bagi warga masyarakat setempat. Ada belasan tim sepak takraw yang berlaga.
Syamsul Tanro, SH yang menjadi sponsor utama dari turnamen itupun meluangkan waktu untuk menonton sekaligus menutup pertandingan ini. Dikatakan, pertandingan ini tak cuma menjalin hubungan silaturrahim antar sesama, melainkan sekaligus pencarian bibit pemain yang berkualitas.
“Kita pun berharap agar pertandingan sepak takraw ini dapat menciptakan rasa kebersamaan dalam meningkatkan sportifitas berkompetisi,” kata Syamsul Tanro, SH.
Masih kata Syamsul Tanro yang juga Calon Legislatif DPRD Provinsi dari Partai Perindo No.urut 2 dalam sambutannya mengatakan, Partai Perindo sangat mengapresiasi turnamen sepak takraw ini dan merupakan salah satu program Partai Perindo.
“Pak Hary Tanu Sudibyo selaku Ketua Umum Partai Perindo berpesan kepada saya agar ke depan Turnamen Sepak Takraw ini agar lebih ditingkatkan dan lebih meriah lagi,” ucap Syamsul Tanro.
Syamsul mengaku sangat bersyukur atas diselenggarakannya acara seperti ini. Masyarakat dan pemuda dapat mempererat persatuan dan kesatuan di lingkungan masing-masing melalui turnamen tersebut.
“Kegiatan olahraga sebagai sarana dan merupakan faktor penting dalam menjaga stabilitas sosial masyarakat, berkembangnya minat dan bakat generasi muda, khususnya olahraga takraw,” jelasnya.
“Insya Allah Partai Perindo akan selalu mendukung turnamen seperti ini, bukan hanya olahraga sepak takraw tapi olahraga apa saja yang penting mampu menumbuhkan rasa kebersamaan dan silaturahmi antara warga, “ucap Syamsul Tanro yg disambut tepuk tangan yg meriah dari warga dan Mahasiswa UIN.
Dalam turnamen tersebut, di partai final mempertemukan Tim Takraw Kharisma 2 berhadapan dengan Tim Cakrawala, dan pertandingan final tersebut dimenangkan oleh Tim Kharisma 2. Tim Kharisma 2 menang 2 set langsung (21-12, 21-13), sedang peringkat 3 dan 4 masing-masing Tim Charly dan Tim Sparta.
Penyerahan piala bergilir dan uang pembinaan diserahkan langsung oleh sponsor utama turnamen, Bapak Syamsul Tanro, SH kepada Tim Kharisma yg keluar sebagai juara l.
Turut hadir dalam acara penutupan turnamen Mangunjungi Cup I itu, Kades Bungungloe, Ketua Panwas Kecamatan Turatea dan Ust.Baharuddin Awing S.Ag selaku tokoh masyarakat.
Editor : Wawan Ceper
Komentar