Komisi II DPRD Rapat Dengar Pendapat dengan Bapenda Jeneponto

Jeneponto, Politik609 Dilihat

BURUH TINTA.COM, JENEPONTO,- Komisi II DPRD Jeneponto menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jeneponto di ruang komisi II lantai 2 gedung DPRD Jeneponto, Jum’at (3/7/2020).

Rapat yang dipimpin oleh ketua komisi Hanafi Sewang, SE, MM berlangsung mulai pukul 13.15 hingga pukul 15.45 Wita dengan agenda terkait rencana pembuatan Ranperda Badan Usaha milik Daerah (BUMD) Kabupaten Jeneponto.

Hal tersebut dilakukan untuk lebih memotivasi beberapa OPD dalam meningkatkan PAD nya.

Ketua komisi II Hanafi Sewang  mengatakan, rekomendasi terkait Ranperda BUMD yang dikeluarkan oleh Kemendagri nantinya bisa bersamaan pembahasannya.

“Tahun 2020, ada 6 buah ranperda inisiatif eksekutif dan 8 buah ranperda inisiasi legislatif. Mudah mudahan bisa berjalan lancar sesuai dengan jadwal yang telah dibuat oleh Bapemperda,” harap Hanafi.

Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jeneponto DR. Syarifuddin Lagu di hadapan anggota komisi II menyampaikan, terkait dengan Ranperda BUMD sementara berproses di Kemendagri.

“Kami sudah minta rekomendasi, mudah-mudahan cepat keluar dan dilakukan pembahasan di dewan sehingga dapat diberlakukan tahun 2021,” sebut Syarifuddin.

Selain itu, kata Syarifuddin, sesuai mekanisme untuk mendapatkan rekomendasi, maka 14 hari kerja setelah diterimanya berkas, lembaga tersebut sudah mengeluarkan rekomendasi.

“Idealnya, 14 hari kerja lembaga tersebut sudah mengeluarkan rekomendasi dan terkait itu Bapenda jeneponto sudah melakukannya,” ucap Syarifuddin.

Sementara itu, anggota komisi II H.Zainuddin mengatakan, Bapenda mestinya punya jadwal waktu untuk memperoleh rekomendasi Ranperda dari kementrian.

“Sebab, jika rekomendasi belum diterima, sementara Bapemperda DPRD Jeneponto sudah melakukan pembahasan maka tidak tertutup kemungkinan ini bisa tertunda tahun depan. Sehingga Bapenda Jeneponto harus punya kiat kiat khusus,” kata Zainuddin.

Reporter: Awal adrian

Editor: Wawan A.Ceppi

Komentar