BURUH TINTA.COM, HEALTH,- Saat memakan buah semangka banyak orang tak mau memakan bijinya dan dibuang. Hal tersebut dilakukan karena mereka tidak mengetahui manfaat dari biji semangka.
Dilansir dari Stylecraze, biji semangka ternyata kaya dengan kandungan magnesium dan mineral yang baik untuk kesehatan. Berikut manfaat biji semangka yang perlu kalian tahu!
1. Baik untuk penderita diabetes
Berdasarkan penelitian di Negara Iran, biji semangka memiliki dampak baik dalam mengumpulkan glikogen yang dapat membantu mengobati diabetes. Dengan ekstrak antidiabetic-nya berguna untuk mengurangi tingkat glukosa. Tidak hanya antidiabetik, kandungan zat lain seperti asam lemak-omega 6 pada biji dapat mencegah diabetes tipe 2.
2. Meningkatkan kemampuan otak
Kandungan magnesium pada biji semangka dapat meningkatkan daya ingat. Hal ini juga dapat melawan penuaan ingatan ditunjukkan dengan sebuah penelitian yang menyebutkan bahwa magnesium sangat membantu dalam meningkatkan ingatan dan menghindarkan seseorang dari penyakit Alzheimer.
3. Memperbaiki kesehatan pencernaan
Rupanya magnesium dalam biji semangka membantu mengaktifkan enzim untuk menyerap nutrisi. Hal tersebut memudahkan proses memecah makanan dan mencernanya dengan baik. Selain itu, kandungan magnesium pada bijinya juga dapat menghasilkan dan mengangkut energi selama pencernaan.
4. Memperkuat imun tubuh
Manfaat Biji semangka lainnya yakni terdapat zat besi dan mineral yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh. Selain mineral, vitamin B pada biji juga menambah manfaat untuk kesehatan tubuh. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa jika kekurangan magnesium maka akan berdampak pada sistem imun.
Editor: Shinta maulinda
Komentar